Senin, 09 Januari 2017

Trik Mempersiapkan Kakak untuk Menyambut Adik Barunya

kelahiran adik baru
Anak pertama sering merasa takut akan kehilangan kasih sayang orang tuanya


Kehamilan baru sangatlah membahagiakan bagi keluarga khususnya orangtua. Namun bagi anak pertama, hal tersebut mungkin bukanlah hal yang dia inginkan. Anak pertama akan merasa takut jika kasih sayang Ayah dan Bundanya berkurang untuknya. Hal tersebut kerap terjadi pada anak pertama. Oleh karena itu penting bagi orangtua untuk memperkenalkan arti kelahiran adik baru untuk kakak. Beberapa tips berikut dapat membantu Anda untuk mempersiapkan si kakak menerima adik baru.


Memperkenalkan Adik kepada Kakak Sedini Mungkin

Anda bisa mengajak kakak saat periksa kehamilan ke dokter. Tunjukkan hasil USG dan janganlupa jelaskan keberadaan adiknya. Perbolehkan kakak untuk menyentuh perut Bunda dan merasakan sensasi gerakan dari calon adiknya. Berikan ekspresi menyenangkan dan tertawa bersama.


Bacakan Cerita tentang Bayi-bayi

Pilihlah buku yang bagus untuk anak Anda untuk memberikan pelajaran baginya bagaimana menjadi seorang kakak yang baik. Hal ini memberikan gambaran pada kakak tentang peran barunya nanti.


Libatkan dalam Memilih Barang untuk Calon Adik

Ajaklah kakak saat Anda pergi berbelanja kebutuhan bayi. Tanyakan pada kakak mana yang   lebih bagus dan memberinya kebebasan untuk menentukan pilihan. Berikan pujian bahwa ia adalah kakak yang baik dengan memilihkan barang untuk adiknya.


Bersikap Adil

Orangtua perlu menanamkan sikap adil dan memberikan pengertian pada anak bahwa mereka akan mendapatkan kasih sayang yang sama. Luangkan waktu khusu untuk kakak, agar kakak merasa kasih sayang orangtuanya terhadap dirinya tetap sama. Misal ajak kakak berlibur di akhir pekan atau Anda juga bisa melibatkan kakak saat mengurus adik.


Melatih kemandirian

Latih anak untuk melakukan beberapa hal, seperti mandi, makan, berpakaian dan menyiapkan buku sekolah sendiri.


Hal-hal di atas merupakan tips bagi Anda untuk mengajarkan si kakak menerima   kelahiran adik baru. Bila kakak sudah bisa menerima adiknya, ini   akan sangat membantu pekerjaan Anda di masa yang akan datang dalam mengurus anak-anak.  Maka ajarkan dan tanamkan rasa sayang antar saudara sejak dini sebaik mungkin.


Baca juga:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar